Ngomongin tentang kecantikan, tren kulit Korea nampaknya selalu jadi inspirasi dan
menarik untuk dibahas oleh para wanita. Seperti yang kita tahu tren kecantikan di Korea dikenal dengan pemilik Glass Skin, nah kali ini Korea membuat tren
baru yang dinamakan Cloudless Skin.
Tren ini mulai dikenal sejak awal tahun 2018, dan sebenernya apa sih
bedanya dengan glass skin? Bhaique
mari kita bahas satu-satu, keep scrolling
down guys!
Read more : YAKIN 10 STEPS KOREAN SKINCARE ROUTINE BAGUS UNTUK KULIT KITA?
Read more : YAKIN 10 STEPS KOREAN SKINCARE ROUTINE BAGUS UNTUK KULIT KITA?
Glass Skin
Seperti
namanya glass skin menampilkan kesan tekstur wajah yang halus, mulus mengkilap
seolah tanpa pori-pori, bercahaya dan bening seperti kaca. Glass skin membuat wajah terlihat lebih muda. Untuk mendapatkan
wajah mulus mengkilap layaknya kaca,
kulit harus benar-benar lembab dan terhidrasi dengan memberikan produk yang
mengandung non-drying formulas. Selain itu kita harus rajin
membersihkan makeup dengan melakukan double
cleansing dan juga mengangkat sel kulit mati dengan menggunakan exfoliator. Berikut beberapa produk yang
bisa kamu gunakan :
1. Senka Perfect Whip
Facial foam ini
memiliki kandungan Double Hyaluronic Acid
yang berfungsi untuk menjaga kelembaban dan hidrasi pada kulit.
2. Nacific Real Floral Rose Toner
Ini merupakan hydrating toner yang mampu melembabkan wajah dan menyamarkan bekas
jerawat. Produk ini alcohol free dan paraben free
sehingga bisa digunakan untuk kulit sensitif dan kering.
3. Neogen Dermalogy Bio-Peel Gauze Peeling Green Tea
Exfoliator berfungsi untuk
mengangkat sel-sel kulit mati dan membersihkan pori-pori. Kandungan green tea
mampu mengatasi penuaan dini, menenangkat kulit dan mengurangi kemerahan pada wajah.
4. Laneige Water Sleeping Mask
Produk ini diformulasikan dengan
Hydro Ionized Mineral Water yang berfungsi untuk memberikan kelembaban dengan
dosis tinggi dan menenangkan kulit wajah disaat malam hari.
5. Nacific Fresh Herb Origin Serum
Serum ini berfungsi untuk mengecilkan
pori-pori, melembabkan, menghaluskan, membuat kulit wajah lebih kenyal dan
kencang.
Cloudless Skin
Kalau glass
skin menampilkan wajah translucent
layaknya kaca, berbeda dengan cloudless skin yang menampilkan wajah benar-benar
bersih tanpa cela seperti langit yang cerah tanpa awan. Nggak hanya bersih tanpa cela, cloudless skin juga memiliki aura sehat
dan berseri. Nah bedanya kalau glass skin
itu ada kesan mengkilap, kalau cloudless skin
menampilkan kesan soft dan cerah
alami. Kunci untuk mendapatkan cloudless
skin tidak hanya rajin melakukan skin
care routine saja tapi perlu juga diimbangi dengan waktu tidur yang cukup, menjaga
pola makan (memperbanyak konsumsi sayur dan buah-buahan). Produk skin care yang digunakan juga usahakan
terbuat dari bahan alami, dan berikut ini adalah beberapa rekomendasi produk
yang bisa kamu gunakan :
1. Benton Snail Bee High Content Essence
Kandungan dalam essence ini lebih
dari 90% natural, no paraben, no chemical preservatives, dan no alcohol. Produk
ini mampu untuk menghidrasi dan mencerahkan kulit wajah.
2. Innisfree Super Volcanic Pore Clay Mask
Masker ini mengandung kapsul
volcanic clay untuk membantu mengontrol minyak berlebih dan membersihkan pori.
Effektif membantu mengecilkan pori, mengontrol sebum, mengangkat sel kulit
mati, membersihkan kulit secara menyeluruh, dan mencerahkan kulit.
3. Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50
Kandungan Aqua Micro Capsule memberikan sensasi
sejuk di kulit dan bertekstur ringan seperti air, sehingga mampu menjaga
kelembaban kulit lebih lama. Terdapat juga kandungan Hyaluronic Acid &
Citrus Essence untuk menjaga kulit tetap lembab dan segar tanpa rasa lengket
karena mudah menyerap ke dalam kulit.